Materi Retorika
PENGERTIAN RETORIKA, SEJARAH PERKEMBANGAN A. Pengertian Retorika dan Sejarah Perkembangannya 1. Pengertian Retorika Retorika berasal dari bahasa inggris, rethoric yang artinya ilmu berbicara, yang dalam perkembangannya berarti seni berbicara di hadapan umum atau ucapan untuk menciptakan kesan yang diinginkan Walaupun beragam pendapat tentang retorika, namun dengan jelas dapat diketahui bahwa tujuan utama retorika adalah tercapainya tujuan pembicaraan atau terjadinya komunikasi yang efektif. Bersumber dari perkataan Latin rhetorica yang berarti ilmu bicara. Cleanth Brooks dan Robert Penn Waren dalam bukunya, Modern Rhetoric , mendefinisikan retorika sebagai the art of using language effectively atau seni penggunaan bahasa secara efektif. Kedua pengertian tersebut menunjukan bahwa retorika mempunyai pengertian sempit: mengenai bicara, dan pengertian luas; penggunaan bahasa, bisa lisan dapat juga tulisan. Oleh karena itu, sementa...